Kamis, 31 Maret 2011

Tuhan menamparku

Diposting oleh anggun via grasma di 3/31/2011 06:36:00 PM 0 komentar
ya.. kembali Engkau memilihku untuk menghadapi masalah...
hingga hampir aku merutuki nasibku, dan meninggalkanMu sesaat...
hampir pula aku menjual imanku terhadap orang "pintar", tanpa aku sadar bahwa ada satu pribadi yang sangat pintar, lebih dari sekedar jenius..

Tepat hari Rabu, 30 Maret 2011..
hari itu juga tak akan pernah aku lupa..
saat itu, aku hendak menuju RS Sardjito, berjumpa dengan kawan dari tempat magang dulu, dan akan pergi ke Temanggung, ikut serta dalam tugas liputan mereka..
dalam perjalanan, aku tak merasakan sesuatu yang aneh,,
tak ada firasat buruk, hingga kemudian saat dengan santainya perjalananku menuju ke RS Sardjito..
tepat di depan gerbang Bopkri 2, di depan RS Betesdha..
ada seseorang memegang tasku dari belakang.. motorku sedikit oleng, dan aku menoleh ke belakang sambil berpikir siapa ya, apa temanku..
tapi sungguh diluar dugaan, aku tak mengenal pria mengerikan ini..
dia mengendarai motornya seorang diri, mencoba merebut tas hitam yang menurutku aman karena aku "cangklong" di badan..
kejadian terjadi begitu cepat, bahkan sangat cepat..
hingga tanpa sadar aku terjatuh, kemudian beberapa detik aku menyadari ada yang hilang!
ya, sebuah tas berisi kamera Nikon D90 milik orang yang sangat aku kasihi..
dia yang sahabat, yang kakak, yang saudara...
aku menghilangkan kenangan terbesarnya dengan simbah yang sangat ia kasihi..
dan kemudian semakin aku merasa bersalah..
aku harus bisa mengembalikan benda itu, sekalipun aku tak bisa mengembalikan kenangan itu..
masih teringat dengan jelas kejadian itu..
kejadian yang membuat masih tak menyangka dan habis pikir..
jogja sudah semakin mengerikan..
bahkan luka di tangan dan kaki tidak terasa, jauh lebih sakit luka yang ada di hati...
maaf dan hanya maaf yang bisa terucap...
dalam kesendirian itu, aku sangat takut.. syok berat, dan semua terasa lemas..
tak ada air mata yang keluar, karena hatiku sudah remuk redam saat itu..
hingga semua proses sudah kujalankan, termasuk lapor polisi dan menelusuri TKP..
dan kemudian sampailah aku di kost, saatnya beristirahat dan menangis..

Bapa, aku tak habis pikir.. Engkau memberikan masalah yang menumpuk..
aku tau Engkau sangat mengasihiku hingga memberikannya untukku, Engkau ingin jadikan aku pribadi yang lebih kuat. aku pernah bilang, aku ini martabak spesial..
bantu aku Bapa, untuk bersyukur selalu dalam segala hal..
sekalipun bayangan itu masih terasa dengan jelas, tapi aku tau Engkau akan menjagaku...
Engkau akan bantu aku selesaikan masalah ini, aku tak ingin mama papa, ayah ibu, dan orang-orang terdekatku khawatir...
aku pasti bisa menyelesaikan semuanya bersamaMu..
dan aku juga pasti bisa mengatasi semua ketakutan ini, aku tak ingin ini membuatku trauma atau phobia..
aku pasti bisa, bersamaMu Bapa.. bantu aku,
jaga dia juga, yang sangat aku kasihi...
bantu kami Bapa, aku sangat mengasihiMu.. :')

Minggu, 20 Maret 2011

terima kasih Tuhan Yesus

Diposting oleh anggun via grasma di 3/20/2011 04:38:00 PM 0 komentar
ada yang bisa menyadarkan saya dari mimpi ini???
whuaa.. tapi ternyata saya tidak sedang bermimpi, ini sungguh nyata..!!
saya tak habis pikir kenapa Tuhan Yesus begitu baik terhadap saya..
banyak hal yang sudah Dia perbuat dalam hidup saya, berkat luar biasa adalah ketika saya boleh mengenal Dia dalam hidup saya, berkat terindah adalah ketika saya masih boleh dapat menikmati udara di pagi hari, serta masih diberikanNya kesempatan untuk menjalani hidup.. Berkat terdahsyat adalah ketika dia boleh selamatkan saya dari maut.. :), dan berkat termanis adalah para pria yang ada dalam hari-hari saya..
pria-pria yang sangaaat baik, yang dikirimkanNya untuk saya.. :)

siang ini saya kembali dibuat kaget, oleh seseorang yang juga adalah teman lama saya..
sejak pertama kami kenal, dia termasuk orang yang agak pendiam.. dan mungkin juga pemalu..
dia aktif di gereja, bahkan tidak kenal lelah saat melayani Tuhan..
beberapa waktu yang lalu, dia pernah mengajak saya sharing tentang sebuah keselamatan..
dia mempunyai pergumulan, dan dia memilih saya untuk diajak sharing karena saya pernah mengalami sebuah keselamatan dan mendapat kesempatan kedua dari Bapa..
kemudian siang tadi saya bertemu lagi dalam sebuah persekutuan, pada akhir persekutuan dia mengajak saya ngobrol.. saya bilang saja, apa masih ada yang ganjel dan hendak disharing kan?
dia bilang iya, tapi lebih personal.. dalam hati saya, waduh.. apa ya?
dia mulai bercerita, awalnya saya tidak mengerti arah pembicaraannya, kemudian dia katakan dengan jelas meskipun agak berbelit-belit bahwa dia menyukai saya..
hal pertama yang saya pikirkan adalah "INI GILA!!!!"
tapi kemudian saya mengucap syukur pada Tuhan Yesus, sekalipun bagi saya semua masih mengejutkan..
dia bilang hanya ingin mengutarakannya, dan saya menghargai perasaannya..
terima kasih untuk seseorang itu, yang membuat saya tak habis pikir karena saya tak pernah menyangka akan seperti ini..

saya kembali teringat pada pria yang lainnya, pria-pria lain yang hadir dalam hidup saya..
pria-pria yang saya kategorikan baik, pria-pria dari Tuhan Yesus..
yang membuat saya tak habis pikir adalah kehadiran para pria itu ketika saya sudah melepaskan seseorang yang sangat saya sayang..
banyak hal yang membuat saya bertanya-tanya tentang mereka, karena Tuhan Yesus mengirimkan mereka saat saya sedang ingin sendiri..
tapi satu hal yang pasti, saya harus mengucap syukur untuk semua ini..
ketakutan saya terdahulu, saat saya sering merasa minder karena kecelakaan yang saya alami, ternyata tidak terbukti. Bapaku sungguh luar biasa, IA yakinkan aku bahwa IA memiliki rencana yang jauh lebih indah atas hidupku..

Bapa, saya mengucap syukur untuk hari-hari ini, kalau saya boleh dekat dengan "mantan kekasih" saya, yang sekarang menjadi sahabat dan kakak saya, terlebih kalau masih diijinkan dekat dengan keluarganya, karena saya sudah terlanjur menyayangi mereka.. setidaknya saya memiliki keluarga baru :)
juga karena boleh diijinkan bertemu lagi dengan seseorang yang pernah saya harapkan, entah terasa lain ketika dia bilang ingin bertemu untuk yang keempat kalinya, dan seterusnya.. ada perasaan aneh yang harus saya tepis dalam-dalam, karena saya ragu, benarkah? biar semuanya berproses.. :)
atau untuk kejadian-kejadian lain yang tak pernah saya duga..

saya mau bawa semua dalam doa Bapa, bukan hanya berdoa untuk satu orang saja.. tapi untuk semua, berdoa biar Engkau tunjukkan mana pria yang paling tepat untuk saya, saya tau bahwa semua akan indah tepat pada waktunya..
tapi Bapa, saya mau usul, jangan dalam waktu dekat ini ya, Engkau tau impian saya, dan saya masih ingin menggapainya terlebih dahulu bersamaMu.. ^o^
thanks Jesus, You are amazing!! :)

Minggu, 13 Maret 2011

skak mat! atau apapun lah, mungkin lebih tepat GALAU :D

Diposting oleh anggun via grasma di 3/13/2011 09:40:00 AM 0 komentar
semalam tidak hanya luapan kebahagiaan, namun juga kekagetan yang teramat sangat.
pernahkah anda merasakan sudah sejak lama mengenal dengan seseorang, dan kemudian terasa aneh saat akhir-akhir ini menjadi semakin dekat?
ya.. saya merasakannya! wuahh.. dan tidak hanya satu hal itu saja yang membuat saya terkaget-kaget, namun juga seseorang yang lain, yang dulu sempat mengajak saya bersama, namun belum sempat saya iyakan tawarannya..

yang satu teman dalam pelayanan, ia mengenal Tuhan Yesus.. kami jarang bertemu, setiap bertemu mungkin hanya ejekan dan candaan yang melingkupi kami, dan itu bukan karena kami memang berusaha untuk sengaja bertemu, tapi dipertemukan dalam sebuah acara, entah acara gereja, atau acara yang lainnya.
seseorang ini sudah saya kenal sejak lama, bahkan sangat lama.. ia teman satu gereja sahabat saya, dulu ia pernah menaruh hati pada sahabat saya, ia sendiri mengakui, dengan fase yang dia bilang adalah awal, yaitu sebuah ketertarikan..
kemudian semua jadi terasa aneh ketika retreat membawa kami semakin dekat, semenjak kali pertama mengenalnya, kami tidak pernah tau contact person masing-masing.. mungkin karena kami tidak terlalu peduli, kami juga tak memiliki kepentingan untuk memilikinya, mungkin.. hingga kemudian semua berlanjut, dan entah malam atau tadi pagi.. ia membuat saya terkaget-kaget, dengan pernyataannya tentang sebuah ketertarikan..
fiuuuh, saya bingung.. saya merasa aneh, tapi nyaman. nyaman karena hanya padanya lah saya dapat bercerita tanpa malu, tanpa perlu ada yang ditutupi tentang laki-laki yang lainnya.. mungkin karena saya melihatnya dewasa, mungkin juga karena saya terbiasa bercanda dengannya sehingga bercerita pun terasa nyaman..

laki-laki lain yang membuat saya terkaget-kaget kemarin malam, bahkan mungkin tengah malam, atau sudah dini hari.. laki-laki yang sempat menawarkan diri untuk menjadi teman terdekat saya, kemudian saya pending, bukan saya tolak.. jujur pernah berharap padanya, namun kemudian saya dikecewakan, ia yang pernah saya ceritakan sebelumnya, ia yang akhirnya menjalin kasih dengan wanita lain, wanita lain yang akhirnya mengecewakannya, pada intinya pada kejadian itu.. kami sama-sama dikecewakan..
sebelumnya saya tak terlalu peduli, tapi ketika melihat ketika ia menunjukkan sayang pada wanita itu, saya merasa risih.. mungkin lebih tepat sakit hati.. sakit karena saya sudah berharap, sekalipun kami tak memiliki status yang pasti, toh.. apa pentingnya status? karena kami memang berteman kala itu, saya menganggapnya teman, dan saya tau ia laki-laki yang mencintai saya, kala itu.. jadi, saya memang tau posisinya yang ingin mendekatkan diri, namun akhirnya ia pergi..
setelah kekecewaan itu, ia kembali.. ia menawarkan pertemanan, kira-kira itu yang saya tangkap dulu.. kemudian kami dekat, sekalipun kami tak pernah bertemu. hanya 1 atau 2 kali dalam pertemanan kami yang sudah hampir satu tahun itu, ironis memang.. sahabat saya sekarang tidak terlalu mendukung apabila saya kembali dekat dengannya, mungkin mereka turut kecewa pada keputusannya. tapi saya mengerti, ia tak ingin menjalani sesuatu yang tak pasti, karena saya belum bisa memberikan kepastian.. harapan itu sudah saya kubur dalam-dalam, hingga semalam ia katakan bahwa ia serius masih menyayangi saya, tapi benarkah? sejenak ada keraguan dalam hati saya, ragu karena ingatan saya kembali pada kala itu, saat ia memilih pergi.
ia bilang wajar jika saya ragu, tapi kemudian.. saat saya sedang ingin membahasnya lebih lanjut, ia katakan bahwa semua itu hanya luapan emosi semata, dan ia katakan "maaf". hellloooo? apakah saya sedang bermimpi? beberapa detik yang lalu ia bilang suka dan bukan sayang, kemudian ia katakan lagi ingin tau dan mengenal saya dulu, sama seperti yang dulu pernah menjadi semacam kesepakatan kami, ia juga bilang bahwa untuk urusan seperti ini ia serius, tapi kemudian ia meminta maaf buat semua yang ia tulis..

Bapa, pernahkah saya meminta laki-laki dihidup saya untuk saat ini? Tapi kenapa Engkau memberikan mereka semua untuk hadir di hidup saya? Tidak hanya 1, 2, tapi lebih.. hingga membuat saya tak habis pikir, ya.. Engkau memang Allah yang maha baik, tanpa meminta Engkau memberi.. tapi bantu aku selalu Bapa, untuk memprioritaskan Engkau, dan juga apa yang sudah menjadi fokus saya terlebih dahulu.. biar kami, saya dan pria-pria itu berproses.. saya rasa, Engkau yang lebih tau apa yang terbaik untuk hidup saya.. selamat pagi Bapa, saya cuma bisa bilang : "ENGKAU LUAR BIASA BAPA, AMAZING!!" :)

saat teduh perdana

Diposting oleh anggun via grasma di 3/13/2011 12:05:00 AM 0 komentar
sudah sangat rindu untuk melakukan ini dari dulu..
dan malam ini untuk pertama kalinya kami melakukannya..
bertiga kami bersekutu, kami menyediakan waktu untuk Tuhan, dan membaca firman Tuhan..
pada awalnya sempat ragu, karena ayahku seakan tak merespon..
mungkin karena beliau berpikir, "aah anak kecil yang mengajakku saat teduh"
atau kemungkinan-kemungkinan lain yang aku tak tau, yang jelas malam ini aku sangat bersyukur Tuhan memberikan kesempatan kepada kami bertiga untuk menjalankan saat teduh bersama..

Bukan sebuah kebetulan ketika hari ini terdapat pula persekutuan di blok 3 & 7, dan blok 10.
dari awal memang saya berencana untuk datang dalam dua persukutuan tersebut..
saya dipercaya dan diberikan kesempatan untuk membawakan firman Tuhan di persekutuan blok 3 & 7, firmannya tentang karya Tuhan berupa keselamatan dalam hidup kita, bagaimana Ia memberi tanpa membalas imbalan apapun, dan kita sudah diberikan jaminan keselamatan..
berbeda dengan firman di blok 3 & 7, Rinto membawakan sebuah renungan atau firman Tuhan tentang bagaimana kita menyediakan waktu untuk Tuhan, bagaimana Daud jatuh ke dalam dosa karena Dia "melupakan" Tuhan. Tuhan selalu meminta kita agar Dia menjadi fokus dalam hidup kita, karena iblis tidak tinggal diam untuk selalu menggoda kita. Menjalankan itu gampang, tapi untuk mempertahankan itu sulit.

Kemudian saya pulang ke rumah, saya melihat mama sedang berbaring di kamar saya dan sedang melihat sinetron kegemaran beliau, Cinta Fitri..
Tanpa mandi terlebih dahulu, saya kemudian mengajak mama untuk bersaat teduh. Setidaknya, biar ketika saya hanya pulang satu kali dalam seminggu, dengan hanya dua hari di rumah, kami sekeluarga boleh semakin dikuatkan dalam iman, dan semakin mengenal Tuhan Yesus.. :)
Mama menyelesaikan tontonannya, kemudian pergi ke belakang untuk mengajak papa.
Saya melihat raut muka papa yang seperti "ogah-ogahan", bahkan disela-sela saat teduh kami hampir dimulai, papa masih sempat memperhatikan televisi tentang musibah di Jepang.
Dalam hati saya cuma bisa berkata, "ayo anggun, semangat! tidak boleh menyerah, biar kami boleh semakin bertumbuh dan diberkati dalam nama Yesus, sekalipun harus seperti ini dahulu.." :)
Firman yang kami dengar ternyata sama dengan apa yang disampaikan dalam persekutuan di blok 10.
Setelah selesai membaca alkitab, dan membaca renungan dari Renungan Harian, kami kemudian bersatu hati di dalam doa.
Dalam doa tersebut saya panjatkan, betapa saya mengucap syukur untuk kesempatan kali ini, ketika kami boleh berkumpul dan sama-sama belajar mengenai Tuhan yang menjadi juruselamat kami. Biar kami boleh memberikan waktu kami untuk Tuhan, tidak hanya sekedar menjadi seorang majelis, menjadi pengurus, tergabung dalam suatu kelompok paduan suara, ikut persekutuan di sana sini, tapi biar kami boleh benar-benar melayani Tuhan dengan segenap hati kami..
sungguh saya sangat rindu, bahagia, dan bersyukur bisa bersaat teduh bersama mama dan papa saya. Dalam doa saya, saya juga tekankan agar kesempatan seperti ini, untuk saat teduh bersama dapat terus berjalan.
Tak apa, ini baru permulaan. Saya percaya Tuhan Yesus akan selalu menyertai langkah kecil kami..
Sekalipun respon yang saya dapat sebenarnya di luar dugaan, setelah selesai bersaat teduh, comment yang pertama kali keluar dari mulut papa saya adalah bukan bagaimana firman Tuhan tersebut luar biasa, tapi beliau memuji doa saya, doa yang beliau bilang mungkin belum tentu bisa mama lakukan.. Dalam hati saya miris, saya tidak peduli dengan doa saya! semua yang boleh keluar dari mulut saya adalah bukan karena kemampuan saya, tapi Tuhan gerakkan saya.. Ketika saya menyadari, saya sendiri terheran-heran kenapa semua begitu lancar, dan saya menangis! Hampir saya tidak dapat melanjutkan doa, tapi saya tahan..
Saya hanya ingin, ketika papa dan mama saya juga melayani, biar mereka boleh melayani dengan hati, bukan sekedar karena kewajiban, bukan karena ditunjuk, tapi karena mereka benar-benar rindu..

Bapa, terima kasih untuk anugerah terindah ini. Ini adalah kesempatan terindah yang boleh Engkau berikan pada keluarga kami, saya bersyukur untuk itu.. I LOVE U MY LORD.. :)

Selasa, 08 Maret 2011

RETREAT :)

Diposting oleh anggun via grasma di 3/08/2011 03:23:00 PM 0 komentar
berkali-kali ikut retreat, dan berkali-kali pula merasakan hal yang sama..
tapi entah kenapa sungguh berbeda dengan retreat kali ini, semua terasa luar biasa!
firman yang disampaikan pun sudah berkali-kali didengar..
namun baru di retreat ini ada "klik"nya dan ngenaaaaa banget..
percaya tidak percaya, retreat ini terkesan tidak dipersiapkan dengan matang, saat kesehatian ada beberapa yang tidak datang, saat rapat malah hujan dan akhirnya ditunda, latihan musik pun belum pernah dilakukan, dan masih banyak lagi keanehan sampai retreat ini terlaksana begitu luar biasa!
dana yang besar pun dicukupkan bahkan dilebihkan Tuhan, sekalipun target peserta tidak terpenuhi, tapi semua terasa luar biasa karena dengan hanya 30 orang, kami semakin mengenal Tuhan Yesus..
bersyukur untuk 30 orang yang rindu melayani Engaku, daripada 100 orang yang tidak memiliki kerinduan dan komitmen, aku sangat bersyukur terhadap jiwa-jiwa yang haus akan Tuhan Yesus, aku bahkan terharu dan sering kali meneteskan air mata..

terima kasih Tuhan Yesus boleh mengenal Engkau dalam hidup ini, ya.. sudah lama sekali sejak kala itu, aku selalu ingin dekat lagi denganMu, dan semua tetap terasa berbeda, seperti ada sekat.. namun aku menyadari satu hal, sekat itu aku buat sendiri.. aku ingin buang binatang-binatang itu dari hatiku, biar bersih. Kalau kasihMu boleh menyelamatkan aku Bapa, ajar aku untuk tidak menyia-nyiakannya. Kini, biar aku boleh makin menceritakan Engkau dalam setiap kehidupanku, menjadikan Engkau yang terutama, dan mengasihi Engkau, tresna dan bukan hanya sekedar remen atau demen.. kasih yang agappe.. :)
aku bersyukur memiliki komunitas seperti PSKK pada waktu SMA, KTB bersama mbak ika, ovik, dan titin, memiliki teman-teman persekutuan di GKJ Ketandan, memiliki OnFire di kuliah, dan pengalaman hidup yang semakin membuatku mengasihiMu dan aku tau Engkau begitu luar biasa..
Betapa Hebat Betapa Kuat Dahsyatnya ALLAH kita..
 

after the rain Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos