apa yang membuat hari ini tidak menjadi indah?
apa yang membuat airmata harus keluar?
apa yang membuat stres dan membuat hendak menyerah?
jawabnya satu, SKRIPSI.
Sebenarnya anti sekali menuliskan ia dalam blog ini.
Maka dari itu tak pernah ada satu pun tulisan yang mengulas tentang skripsi.
Tapi hari ini rasanya sungguh sangat tidak karuan.
Dalam perpustakaan aku menangis! Untuknya :'(
Menundukkan kepalaku karena malu, pada diriku sendiri.
Kadang ia membuat bersemangat, tapi lebih sering membuat muak.
Menyebutnya dengan "skripsweet" agar ia terlihat manis agaknya adalah zonk!
Tak pernah ada pengaruh, ia tetap sebuah "skripshit" *tarik nafas panjang*
Tapi aku tak berhak menyalahkannya kenapa ia harus sesulit ini.
Lagi, ini tentang sebuah pilihan.
Aku sendiri yang memilih metode yang aku gunakan, juga topik penelitianku.
Kapan-kapan aku akan membahasmu, setelah aku menyelesaikanmu!
Aku berjanji..
Ya, terima kasih untuk tekanannya hari ini, skripsi.
Ini sudah kali kedua aku menangis karenamu.
Aku tau bahwa airmata tak akan mengubah apapun.
Membuatmu cepat selesai bukan hanya butuh semangat.
Semangat tanpa perbuatan juga sama saja
Seperti NO ACTION TALK ONLY.
Jadi, memang benar ketika mulut berucap "semangat", hati pun juga harus merasakan hal yang sama.
Niat, usaha, dan doa menjadi satu kombinasi apik untuk merampungkanmu, segera!
Dan aku akan dengan bangga nya pernah merasakan berjuang bersamamu.
Terima kasih karena tidak membuat segalanya mudah..
Jadi, aku bisa mengerti apa itu berjuang.
Oh iya, aku janji padamu ini adalah airmata terakhirku. Aku tidak
lemah ya! Aku pun tidak mudah menyerah! Mungkin iya ada satu waktu
dimana "gotcha" merasa seperti stuck kemudian asing entahlah, tapi
beruntung aku bisa dengan baik kemudian menguasai diri, dan kembali
bersemangat! Airmataku selanjutnya adalah airmata bahagia karena
berhasil menyelesaikan tahap akhir di bangku perkuliahan, masuk dalam
ruangan kecil yang terasa panas meskipun AC bisa disetel 18 derajat,
presentasi di depan tiga dosen dan menjawab pertanyaan mereka dengan
baik, dinyatakan lulus, dan bersalaman dengan mereka satu persatu.
WOAH. TUNGGU SAJA, SKRIPSI!!!
Ada kalanya kita menangis, ada kalanya kita tertawa bahagia.
With love,
Anggun Via Grasma \o/
Kamis, 18 Oktober 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar